Minggu, 16 Desember 2012

Cara Alami Atasi Stretch Mark


Menurut beberapa ahli, stretch mark dapat dihilangkan dengan melakukan laser. Tapi, tak ada salahnya mencoba cara alami untuk mencegah atau pun meminimalisir stretch mark. 
Berikut ini cara alami menghilangkan strech mark: 

Ampas kopi
Ampas kopi dipercaya dapat memudarkan stretch mark. Cara ini sangat mudah dan sederhana. Gunakan ampas kopi yang masih hangat dan gosokkan pada area yang terdapat stretch mark selama lima hingga 10 menit. Lakukan tiga kali sepekan.

Minyak zaitun

Oleskan minyak zaitun sejak awal kehamilan untuk mencegah kerusakan kulit. Minyak zaitun dapat membantu mengembalikan elastisitas kulit di masa hamil.

Air garam

Berendamlah dalam air yang mengandung garam selama 10 menit. Jika tidak memungkinkan, cukup oleskan air garam dan diamkan selama lima menit, kemudian bilas dengan air hingga bersih. Lakukan kegiatan ini sebelum mandi.

Ramuan herbal

Satu cara yang juga natural, yaitu menggunakan campuran wortel, ketumbar, dan daun thyme –daun rempah asal Mesir-. Haluskan bahan–bahan tersebut dan oleskan pada bagian tubuh yang memiliki stretch mark. Gosok secara perlahan selama lima menit dan diamkan, lalu bersihkan dengan air bersih.

Vitamin E

Selain untuk dikomsumsi setiap hari, minyak vitamin E dapat digunakan untuk memijat bagian tubuh yang terkena stretch mark. Minyak vitamin E berfungsi untuk memperbaiki sel – sel kulit rusak dan mengisi kolagen pada kulit.

Sumber: okezone.com


Terus Support "Save Our Earth and Life", dengan download, baca, terapkan, dan sebarkan artikel berikut ini:
e-book Global Warming (Absolutely FREE, secure & tested).