Gambar desain interior. |
Sebuah sentuhan kecil dapat membuat perbedaan dalam ruangan.
Untuk itu, Anda harus memperhatian tiap detil dalam dekorasi interior ruang di
rumah Anda.
Seperti dilansir dari Freshome, ada 10
desain interior yang patut Anda hindari. Berikut selengkapnya:
1. Jangan berlebihan mendekorasi ruangan.
Ruangan akan menjadi sangat bagus jika ditambahkan dengan
furnitur. Tapi ruangan tersebut akan menjadi sesak jika Anda menumpuk furnitur
tersebut dalam satu ruangan.
Anda harus ingat, sebuah ruangan harus memberikan space yang
cukup bagi Anda untuk bergerak. Karena itu, space yang sempit akan mempersulit
untuk kita bergerak
2. Jangan memaksakan unsur dekorasi yang tidak cocok
Posisi penempatan funitur harus cocok. Ukuran dari furnitur
pun mempengaruhi. Ketika furnitur terlalu besar akan membuat ruangan menjadi
ketidakseimbangan dan ruangan akan terkesan sumpek.
Jika anda ingin membeli furnitur seperti meja, sofa, atau
tempat tidur, Anda harus mengukur tinggi dan lebar di ruangan anda, yakni agar
tidak terjadi kesalahan ketika Anda membeli furnitur tersebut.
3. Jangan buat kekacauan dengan letak dekorasi
Furnitur yang Anda jadikan dekorasi harus berada dalam
tempat dan posisi yang pas. Jika terjadi kekacauan akibat dekorasi yang Anda
buat, segera rapikan.
Caranya, dengan memprioritaskan mana aksesoris yang paling
Anda butuhkan dan mengesampingkan mana yang kurang perlu.
4. Hindari pencahayaan ruangan yang buruk
Pencahayaan merupakan salah satu elemen yang paling penting
dari desain rumah. Anda harus memiliki banyak sumber pencahayaan alami di
rungan anda.
Jika Anda berfikir pencahayaan masih kurang, dan Anda ingin
menambahkan pencahayaan, anda dapat menempatkan lampu pada posisi yang
proposional di ruangan tersebut.
5. Jangan memilih furnitur sebelum Anda memilih warna cat
Warna cat tembok ruangan Anda harus sesuai dengan furnitur
Anda, seperti sofa, karpet dan jenis lainnya.
6. Jangan remehkan anggaran
Dalam membeli perabotan, Anda harus berpikir dengan bijak.
Karena Anda tidak perlu membeli semua perabotan sekaligus.
7. Dekorasi tidak cukup beragam
Ketika anda membeli barang, jangan membeli barang dengan
toko yang sama. Setiap ruangan harus dihiasi dengan berbagai dimensi dekorasi
yang berbeda karena Anda mungkin ingin membuat tampilan yang menarik.
Untuk itu, Anda dapat melihat dari katalog favorit anda agar
penampilan ruang anda tidak akan terlihat monoton.
8. Jangan menghalangi jendela
Dalam mengatur dekorasi sebuah jendela, anda dapat memilih
tirai yang tergantung di langit-langit. Hal ini agar jendela Anda tidak
terlihat rendah bila ruangan Anda yang kecil.
9. Jangan hadapkan furnitur ke dinding
Sebuah furnitur akan bisa menciptakan ruang ekstra jika
diletakan dan posisinya tepat. Untuk itu, Anda wajib menghindari untuk
mmenempelkan furnitur di tiap dinding.
10. Harus memiliki titik fokus
Titik fokus akan membuat Anda terfokur pada ruangan Anda,
Saat menentukannya, pastikan jendela yang besar dan karya seni andalan Anda
terlihat dengan baik dan seimbang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar